Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Resep Model Ikan Khas Palembang Asli

Resep Model Ikan Khas Palembang Asli, adalah salah satu masakan yang mungkin anda suka atau sering anda buat?? ia kan ?? nah untuk masakan lainnya dalam kategori » Resep Makanan » Resep Masakan silahkan cari di blog ini, oke lebih baik langsung saja kita membuat Resep Model Ikan Khas Palembang Asli


Model Palembang

Bahan membuat Bulatan Model
  • 500 gram ikan segar
  • 400 gram tepung sagu
  • 1 sendok teh munjung bawang putih halus (agar model tidak terasa amis)
  • 1 butir telur
  • Garam halus secukupnya
  • Air es 3/4 gelas
  • Minyak untuk menggoreng
  • 2 buah tahu cina (potong kecil 2)
  • Yang mau pakai msg yah monggo yang tidak yah monggo juga

Bahan Kuah
  • 250 gram udang, ambil kepalanya lalu rebus jadikan kaldu, potong punggung badan udang
  • (bisa juga diganti dengan 150 gram ebi (udang kering yah bukan udang rebon)
  • 5 siung bawang merah
  • 7 siung bawang putih
  • 3 batang daun bawang, potong 1 cm
  • Daun seledri
  • 1 buah bengkuang ukuran kecil, potong memanjang seperti korek api
  • Daun sedap malam secukupnya, rendam ambil bagian tengah yang kuning (biar tidak pahit) lalu simpulkan
  • Jamur kuping secukupnya, rendam lalu potong kecil2
  • 1 sendok teh merica
  • Sohun
  • 2 Liter air
  • Bumbu kaldu (non msg lebih baik)


Cara Membuatnya
  1. Bola2 Model
  2. Bersihkan ikan, lalu blender bersama bawang putih halus, telur, garam, dan air es
  3. Bagi ikan tadi menjadi 4 bagian lalu uleni sedikit demi sedikit, setelah agak kalis bentuk menjadi seperti mangkok, masukan tahu, lalu tutup kembali dan bulatkan
  4. Goreng dengan api kecil sambil terus dibolak balik hingga mengembang dan matang sempurna

Kuah Model
  1. Rebus kepala udang dengan 2 liter air
  2. Haluskan bawang merah, bawang putih, merica, lalu tumis bersama badan udang yang sudah diambil kepalanya tadi. Masukkan bengkuang, sedap malam, potongan batang bawang daun, jamur kuping.
  3. Tunggu sampai mendidih, masukan garam dan bumbu kaldu secukupnya. Biar lebih enak, rendam dahulu bola2 model biar bumbu lebih meresap dan enak
Wala.. sangat simpel sekali bukan., oke trimakasih telah membaca Resep Model Khas Palembang , semoga bermanfaat ya.. dan jangan lupa untuk membaca resep lainnya juga ya...

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar